Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, salam Sejahtera dan semoga hanya kebaikan yang selalu menyertai kita semua, Amin. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai cara mendekati pria pendiam.
Cara mendekati seorang pria pendiam tidak bisa dibandingkan dengan cara mendekati pria pada umum nya , perlu cara dan trik khusus, nah cara tersebutlah yang akan saya share dalam kesempatan kali ini.
Tepatnya ada 10 cara yang saya share, langsung saja
- yang pertama Ajaklah berteman dulu
Pria yang pendiam biasanya memerlukan waktu yang lama untuk membuka hatinya, karena itulah Anda harus memulainya dengan menjadikannya teman terlebih dulu. Biarkan Anda masuk dalam kehidupan hanya sebagai teman agar dia lebih mengenal Anda.
- kemudian yang kedua Mulailah Pembicaraan
Bila Anda berhasil mendekatinya dengan memposisikan diri Anda sebagai teman, ajaklah dia selalu berbincang – bincang mengenai kesehariannya, misalnya aktivitasnya di rumah, pekerjaannya, pendidikannya, hobinya dan hal – hal yang dia sukai.
- yang ketiga Ciptakan suasana hangat
Untuk cara menaklukkan pria pendiam, Anda harus bisa menjadi sosok yang hangat dan menyenangkan saat berbincang dengannya. Mulailah dengan menceritakan sesuatu yang bikin dia tertarik mendengarnya.
Hindarilah untuk membahas mengenai perasaan karena itu akan membuatnya bosan dan mungkin juga tidak akan menanggapinya.
- lalu yang ke empat Hargailah setiap pembicaraannya
Saat dia mulai banyak bicara dan menjawab pertanyaan Anda, hargailah setiap perkataannya dengan kontak mata dan bahasa tubuh Anda. Dengan cara ini menunjukan bahwa Anda adalah seseorang yang dapat menghargai orang lain. Dan dia pun akan merasa nyaman dan mulai bisa membuka hatinya.
- kemudian yang kelima Bersikap wajar saat didekatnya
Bila Anda berada di sampingnya Anda harus bisa kendalikan diri dan bersikaplah wajar jangan sampai membuat dia tidak nyaman. Jangan membuat dia curiga atau risih bahwa Anda sedang mendekatinya.
Untuk selanjutnya yang ke enam akan saya lanjutkan di bagian kedua, Saya rasa itu dulu yang bisa saya sampaikan berkaitan cara mendekati pria pendiam, Terimakasih, sampai jumpa dikesempatan selanjutnya, akhir kata jika ada kebenaran yang saya katakan, itu semata dari Tuhan YME, jika ada salah kata saya pribadi mohon maaf. Saya Abah Romdhoni.
Wassalamualaikum Wr. Wb.